Selasa, 13 November 2012

Merakit PC

Buat sobat semua yg butuh bantuan dalam merakit pc,ni ada sedikit bantuan,semoga bermanfaat.Komponen perakit komputer tersedia di pasaran dengan beragam pilihan kualitas dan harga. Dengan merakit sendiri komputer, kita dapat menentukan jenis komponen, kemampuan serta fasilitas dari komputer sesuai kebutuhan.Tahapan dalam perakitan komputer terdiri dari:
A. Persiapan
B. Perakitan

C. Pengujian
D. Penanganan Masalah

rakit1.jpg

Persiapan
Persiapan yang baik akan memudahkan dalam perakitan komputer serta menghindari permasalahan yang mungkin timbul.Hal yang terkait dalam persiapan meliputi:
  1. Penentuan Konfigurasi Komputer
  2. Persiapan Kompunen dan perlengkapan
  3. Pengamanan
Penentuan Konfigurasi Komputer
Konfigurasi komputer berkait dengan penentuan jenis komponen dan fitur dari komputer serta bagaimana seluruh komponen dapat bekerja sebagai sebuah sistem komputer sesuai keinginan kita.Penentuan komponen dimulai dari jenis prosessor, motherboard, lalu komponen lainnya. Faktor kesesuaian atau kompatibilitas dari komponen terhadap motherboard harus diperhatikan, karena setiap jenis motherboard mendukung jenis prosessor, modul memori, port dan I/O bus yang berbeda-beda.
Persiapan Komponen dan Perlengkapan
Komponen komputer beserta perlengkapan untuk perakitan dipersiapkan untuk perakitan dipersiapkan lebih dulu untuk memudahkan perakitan. Perlengkapan yang disiapkan terdiri dari:
  • Komponen komputer
  • Kelengkapan komponen seperti kabel, sekerup, jumper, baut dan sebagainya
  • Buku manual dan referensi dari komponen
  • Alat bantu berupa obeng pipih dan philips
Software sistem operasi, device driver dan program aplikasi.

rakit2.jpg

Buku manual diperlukan sebagai rujukan untuk mengatahui diagram posisi dari elemen koneksi (konektor, port dan slot) dan elemen konfigurasi (jumper dan switch) beserta cara setting jumper dan switch yang sesuai untuk komputer yang dirakit.Diskette atau CD Software diperlukan untuk menginstall Sistem Operasi, device driver dari piranti, dan program aplikasi pada komputer yang selesai dirakit.
Pengamanan
Tindakan pengamanan diperlukan untuk menghindari masalah seperti kerusakan komponen oleh muatan listrik statis, jatuh, panas berlebihan atau tumpahan cairan.Pencegahan kerusakan karena listrik statis dengan cara:

  • Menggunakan gelang anti statis atau menyentuh permukaan logam pada casing sebelum memegang komponen untuk membuang muatan statis.
  • Tidak menyentuh langsung komponen elektronik, konektor atau jalur rangkaian tetapi memegang pada badan logam atau plastik yang terdapat pada komponen.

rakit3.jpg

Perakitan
Tahapan proses pada perakitan komputer terdiri dari:
  1. Penyiapan motherboard
  2. Memasang Prosessor
  3. Memasang heatsink
  4. Memasang Modul Memori
  5. memasang Motherboard pada Casing
  6. Memasang Power Supply
  7. Memasang Kabel Motherboard dan Casing
  8. Memasang Drive
  9. Memasang card Adapter
  10. Penyelesaian Akhir
 1. Penyiapan motherboard
Periksa buku manual motherboard untuk mengetahui posisi jumper untuk pengaturan CPU speed, speed multiplier dan tegangan masukan ke motherboard. Atur seting jumper sesuai petunjuk, kesalahan mengatur jumper tegangan dapat merusak prosessor.

rakit4.jpg
2. Memasang Prosessor
Prosessor lebih mudah dipasang sebelum motherboard menempati casing. Cara memasang prosessor jenis socket dan slot berbeda.Jenis socket
  1. Tentukan posisi pin 1 pada prosessor dan socket prosessor di motherboard, umumnya terletak di pojok yang ditandai dengan titik, segitiga atau lekukan.
  2. Tegakkan posisi tuas pengunci socket untuk membuka.
  3. Masukkan prosessor ke socket dengan lebih dulu menyelaraskan posisi kaki-kaki prosessor dengan lubang socket. rapatkan hingga tidak terdapat celah antara prosessor dengan socket.
  4. Turunkan kembali tuas pengunci.

rakit5.jpg
Jenis Slot
  1. Pasang penyangga (bracket) pada dua ujung slot di motherboard sehingga posisi lubang pasak bertemu dengan lubang di motherboard
  2. Masukkan pasak kemudian pengunci pasak pada lubang pasak
Selipkan card prosessor di antara kedua penahan dan tekan hingga tepat masuk ke lubang slot.

rakit6.jpg


3. Memasang Heatsink
Fungsi heatsink adalah membuang panas yang dihasilkan oleh prosessor lewat konduksi panas dari prosessor ke heatsink.Untuk mengoptimalkan pemindahan panas maka heatsink harus dipasang rapat pada bagian atas prosessor dengan beberapa clip sebagai penahan sedangkan permukaan kontak pada heatsink dilapisi gen penghantar panas.Bila heatsink dilengkapi dengan fan maka konektor power pada fan dihubungkan ke konektor fan pada motherboard. 
rakit16.jpg
4. Memasang Modul Memori
Modul memori umumnya dipasang berurutan dari nomor socket terkecil. Urutan pemasangan dapat dilihat dari diagram motherboard.Setiap jenis modul memori yakni SIMM, DIMM dan RIMM dapat dibedakan dengan posisi lekukan pada sisi dan bawah pada modul.Cara memasang untuk tiap jenis modul memori sebagai berikut.
Jenis SIMM
  1. Sesuaikan posisi lekukan pada modul dengan tonjolan pada slot.
  2. Masukkan modul dengan membuat sudut miring 45 derajat terhadap slot
  3. Dorong hingga modul tegak pada slot, tuas pengunci pada slot akan otomatis mengunci modul.

rakit7.jpg
rakit8.jpg
Jenis DIMM dan RIMM
Cara memasang modul DIMM dan RIMM sama dan hanya ada satu cara sehingga tidak akan terbalik karena ada dua lekukan sebagai panduan. Perbedaanya DIMM dan RIMM pada posisi lekukan
  1. Rebahkan kait pengunci pada ujung slot
  2. sesuaikan posisi lekukan pada konektor modul dengan tonjolan pada slot. lalu masukkan modul ke slot.
  3. Kait pengunci secara otomatis mengunci modul pada slot bila modul sudah tepat terpasang.
 
rakit9.jpg

rakit10.jpg
  5. Memasang Motherboard pada Casing
Motherboard dipasang ke casing dengan sekerup dan dudukan (standoff). Cara pemasangannya sebagai berikut:
  1. Tentukan posisi lubang untuk setiap dudukan plastik dan logam. Lubang untuk dudukan logam (metal spacer) ditandai dengan cincin pada tepi lubang.
  2. Pasang dudukan logam atau plastik pada tray casing sesuai dengan posisi setiap lubang dudukan yang sesuai pada motherboard.
  3. Tempatkan motherboard pada tray casing sehinga kepala dudukan keluar dari lubang pada motherboard. Pasang sekerup pengunci pada setiap dudukan logam.
  4. Pasang bingkai port I/O (I/O sheild) pada motherboard jika ada.
  5. Pasang tray casing yang sudah terpasang motherboard pada casing dan kunci dengan sekerup.

  
rakit11.jpg
  6. Memasang Power Supply
Beberapa jenis casing sudah dilengkapi power supply. Bila power supply belum disertakan maka cara pemasangannya sebagai berikut:
  1. Masukkan power supply pada rak di bagian belakang casing. Pasang ke empat buah sekerup pengunci.
  2. HUbungkan konektor power dari power supply ke motherboard. Konektor power jenis ATX hanya memiliki satu cara pemasangan sehingga tidak akan terbalik. Untuk jenis non ATX dengan dua konektor yang terpisah maka kabel-kabel ground warna hitam harus ditempatkan bersisian dan dipasang pada bagian tengah dari konektor power motherboard. Hubungkan kabel daya untuk fan, jika memakai fan untuk pendingin CPU.

rakit12.jpg

7. Memasang Kabel Motherboard dan Casing
Setelah motherboard terpasang di casing langkah selanjutnya adalah memasang kabel I/O pada motherboard dan panel dengan casing.
  1. Pasang kabel data untuk floppy drive pada konektor pengontrol floppy di motherboard
  2. Pasang kabel IDE untuk pada konektor IDE primary dan secondary pada motherboard.
  3. Untuk motherboard non ATX. Pasang kabel port serial dan pararel pada konektor di motherboard. Perhatikan posisi pin 1 untuk memasang.
  4. Pada bagian belakang casing terdapat lubang untuk memasang port tambahan jenis non slot. Buka sekerup pengunci pelat tertutup lubang port lalumasukkan port konektor yang ingin dipasang dan pasang sekerup kembali.
  5. Bila port mouse belum tersedia di belakang casing maka card konektor mouse harus dipasang lalu dihubungkan dengan konektor mouse pada motherboard.
  6. Hubungan kabel konektor dari switch di panel depan casing, LED, speaker internal dan port yang terpasang di depan casing bila ada ke motherboard. Periksa diagram motherboard untuk mencari lokasi konektor yang tepat.

rakit13.jpg
rakit14.jpg
rakit15.jpg

8. Memasang Drive
Prosedur memasang drive hardisk, floppy, CD ROM, CD-RW atau DVD adalah sama sebagai berikut:
  1. Copot pelet penutup bay drive (ruang untuk drive pada casing)
  2. Masukkan drive dari depan bay dengan terlebih dahulu mengatur seting jumper (sebagai master atau slave) pada drive.
  3. Sesuaikan posisi lubang sekerup di drive dan casing lalu pasang sekerup penahan drive.
  4. Hubungkan konektor kabel IDE ke drive dan konektor di motherboard (konektor primary dipakai lebih dulu)
  5. Ulangi langkah 1 samapai 4 untuk setiap pemasangan drive.
  6. Bila kabel IDE terhubung ke du drive pastikan perbedaan seting jumper keduanya yakni drive pertama diset sebagai master dan lainnya sebagai slave.
  7. Konektor IDE secondary pada motherboard dapat dipakai untuk menghubungkan dua drive tambahan.
  8. Floppy drive dihubungkan ke konektor khusus floppy di motherboard
Sambungkan kabel power dari catu daya ke masing-masing drive.

rakit17.jpg
9. Memasang Card Adapter
Card adapter yang umum dipasang adalah video card, sound, network, modem dan SCSI adapter. Video card umumnya harus dipasang dan diinstall sebelum card adapter lainnya.Cara memasang adapter:
  1. Pegang card adapter pada tepi, hindari menyentuh komponen atau rangkaian elektronik. Tekan card hingga konektor tepat masuk pada slot ekspansi di motherboard
  2. Pasang sekerup penahan card ke casing
  3. Hubungkan kembali kabel internal pada card, bila ada.

rakit18.jpg

10. Penyelessaian Akhir
  1. Pasang penutup casing dengan menggeser
  2. sambungkan kabel dari catu daya ke soket dinding.
  3. Pasang konektor monitor ke port video card.
  4. Pasang konektor kabel telepon ke port modem bila ada.
  5. Hubungkan konektor kabel keyboard dan konektor mouse ke port mouse atau poert serial (tergantung jenis mouse).
  6. Hubungkan piranti eksternal lainnya seperti speaker, joystick, dan microphone bila ada ke port yang sesuai. Periksa manual dari card adapter untuk memastikan lokasi port.

 
rakit19.jpg
Pengujian
Komputer yang baru selesai dirakit dapat diuji dengan menjalankan program setup BIOS. Cara melakukan pengujian dengan program BIOS sebagai berikut:
  1. Hidupkan monitor lalu unit sistem. Perhatikan tampilan monitor dan suara dari speaker.
  2. Program FOST dari BIOS secara otomatis akan mendeteksi hardware yang terpasang dikomputer. Bila terdapat kesalahan maka tampilan monitor kosong dan speaker mengeluarkan bunyi beep secara teratur sebagai kode indikasi kesalahan. Periksa referensi kode BIOS untuk mengetahui indikasi kesalahan yang dimaksud oleh kode beep.
  3. Jika tidak terjadi kesalahan maka monitor menampilkan proses eksekusi dari program POST. ekan tombol interupsi BIOS sesuai petunjuk di layar untuk masuk ke program setup BIOS.
  4. Periksa semua hasil deteksi hardware oleh program setup BIOS. Beberapa seting mungkin harus dirubah nilainya terutama kapasitas hardisk dan boot sequence.
  5. Simpan perubahan seting dan keluar dari setup BIOS.
Setelah keluar dari setup BIOS, komputer akan meload Sistem OPerasi dengan urutan pencarian sesuai seting boot sequence pada BIOS. Masukkan diskette atau CD Bootable yang berisi sistem operasi pada drive pencarian.

Minggu, 11 November 2012

Setting AP sebagai router

cara setting ap router - wireles router hotspot tp-link
Bagi kamu yang sudah punya laptop,  pastinya kebanyakan dari kamu pernah menggunakan akses internet via hotspot, karena dewasa ini kawasan berhotspot sudah banyak dijumpai, misalnya di cafe, rumah makan, mall, di instansi pemerintah, atau di kampus tempat kamu kuliah.
Mengerti penggunaan internet via hotspot sudah umum bagi kebanyakan orang, tapi bagaimana kalau mengerti tentang cara setting hotspot agar bisa digunakan untuk akses internet dengan banyak orang? Pastinya tidak umum, karena tidak banyak orang yang paham tentang cara setting internet dengan hotspot. Pada artikel kali ini saya akan membahas mengenai bagaimana cara membangun sebuah jaringan hostpot agar bisa berbagi (sharing) koneksi internet dengan banyak orang, mulai dari perangkat apa saja yang dibutuhkan, dan cara setting perangkat hotspotnya yang biasa disebut dengan AP router atau wireless router.
perangkat yang dibutuhkan untuk membangun hotspot antara lain
1. Koneksi internet, pada panduan ini tidak tujukan untuk pengguna layanan internet dari operator selular GSM dan CDMA, jadi yang digunakan adalah layanan internet seperti speedy atau ISP lokal. Mengapa GSM dan CDMA tidak bisa, karena pada layanan internet dari GSM atau CDMA menggunakan USB untuk menghubungkan modem ke laptop atau komputer. Berbeda dengan  yang dari speedy, ISP lokal dan sejenisnya menggunakan kabel LAN UTP. Padahal yang saya tahu untuk ap router atau wireless router hanya bisa dengan kabel LAN UTP. Jika ingin membuat hotspot dari kartu GSM atau CDMA silahkan gunakan ap router yang khusus untuk GSM atau CDMA.
2.  Perangkat AP router atau Wireless router, perangkat yang saya gunakan untuk panduan ini adalah wireless router merek TP-Link model TL-WR340G. Ap router atau wireless router ini merupakan perangkat hotspot yang paling murah yang saya ketahui, di madiun harganya 185.000 rupiah, sedangkan di jogja sekitar 170.000 rupiah, beda 15 ribu rupiah, wah sepertinya banyak juga tuh toko di madiun ngambil untungnya hehehe. pada paket penjualan AP router ini sudah dilengkapi dengan kabel UTP untuk installasi, dan juga CD untuk setting, tapi pada panduan ini settingnya tidak menggunakan CD, kita gunakan metode webbase yang menggunakan browser.
cara setting ap router - wireles router hotspot tp-link
cara setting AP Router atau wireless router hotspot.
1.  Sebelum melakukan setting hotspot dengan metode webbase pada laptop tentunya kita harus memasang kabel kabel pada lubang-lubang yang benar. Gambar di bawah ini adalah gambar ap router (sebelah kiri) dengan POE adapter (sebelah kanan), jika kamu menggunakan speedy, anggap saja POE adapter ini sebagai modemnya.
cara setting ap router - wireles router hotspot tp-link
a. Langkah yang pertama hubungkan kabel UTP (sumber internet) ke  lubang POE di POE adapter, jika yang kamu gunakan adalah modem speedy sumbernya dari kabel telepon.
b. yang kedua,  hubungkan lubang LAN  (adapter POE / modem)  ke   lubang WAN  ( AP router berwarna biru) dengan kabel UTP.
c.  yang ketiga, hubungkan AP router dengan laptop dengan kabel UPT, caranya tancapkan ujung kabel UTP tersebut pada salah satu port LAN di AP router (pada contoh di bawah ini saya tancapkan pada port di paling kiri),  lalu tancapkan ujung yang satunya ke port LAN di laptop.
cara setting ap router - wireles router hotspot tp-link
Jika sudah disambungkan semua, silahkan tancapkan adapter untuk AP router dan POE ke aliran listrik. Kemudian perhatikan pada pojok kiri bawah panel bar, jika icon LAN nya sudah aktif, berati penempatan kabel sudah benar.
cara setting ap router - wireles router hotspot tp-link
Tapi jika icon LAN nya masih belum aktif (ada tanda x nya), mungkin LAN kamu belum diaktifkan, silahkan masuk pada bagian koneksi untuk mengaktifkan, dengan cara klik kanan pada icon LAN kemudian pilih enable.  (untuk masuk pada bagian koneksi, klik tombol start –> Connect to – Show All Connection)
cara setting ap router
Langkah pemasangan kabel di atas saya anggap sudah berhasil, sekarang saatnya beralih melakukan setting dengan metode webbase.
1. Silahkan buka aplikasi browser kamu, pada contoh ini yang saya gunakan adalah mozila firefox. Setelah dibuka masukkan IP default di address bar. IP default dari TP link adalah 192.168.1.1  , kemudian tekan tombol enter di keyboard.
cara setting ap router - wireles router hotspot tp-link
2.  nanti akan muncul permintaan username dan password. masukan default username =  admin, passwordnya =  admin , kemudian tekan OK
cara setting ap router - wireles router hotspot tp-link
3. Sesaat kemudian akan tampil halaman setting TP-link seperti gambar di bawah ini.
cara setting ap router - wireles router hotspot tp-link
4.  Untuk memulai melakukan setting, klik pada tombol Quick Setup yang ada pada pojok kiri halaman, kemudian klik pada tombol Next.
cara setting ap router - wireles router hotspot tp-link
5.  Langkah selanjutnya menentukan WAN connection type ; untuk jenis speedy atau ISP lokal bisa menggunakan Static IP . setelah static IP dipilih, klik pada tombol Next
cara setting ap router - wireles router hotspot tp-link
6.  langkah selanjutnya masukkan nomor IP, Subnet mask, gateway, dan DNS yang  biasanya kamu gunakan untuk koneksi internet, jika kamu lupa atau tidak tau, silahkan hubungi penyedia layanan internet kamu.  jika sudah diisi semua, klik tombol Next.
cara setting ap router - wireles router hotspot tp-link
7.  langkah selanjutnya menentukan parameter AP mode.
Wireless ; radio pilih Enable,
SSID  ; tentukan nama sendiri sesukamu,
regional ; pilih indonesia,
chanel : pilih automatic,
mode : pilih yang 54 Mbps , jika sudah klik pada tombol Next.
cara setting ap router - wireles router hotspot tp-link
8.  pada tahap ini seluruh setting telah dilakukan, sekarang tinggal klik pada tombol Finish.
cara setting ap router - wireles router hotspot tp-link
setelah kamu klik pada tombol Finish nanti akan terjadi restarting LAN dan Radio, ditandai dengan icon koneksi LAN menjadi unplug kemudian aktif kembali. Jika LAN sudah aktif kembali, silahkan cabut kabel LAN di laptop yang tersambung ke AP router tadi.Kemudian coba aktifkan wifi di laptop kamu untuk mencari sinyal dari AP router atau  wireless raouter, jika sudah terdeteksi maka langkah-langkah setting tadi sudah berhasil.
cara setting ap router - wireles router hotspot tp-link
semoga panduan di atas bisa jelas dan mudah dipahami dan bisa dipraktekkan dengan mudah, selamat mencoba.

Jumat, 09 November 2012

Kode Rahasia pada ponsel Nokia


Berikut ini adalah kunci kode tombol rahasia yang dapat anda jalankan sendiri dengan mengetiknya di keypad hp ponsel anda yang bermerek Nokia baik yang cdma maupun yang gsm.
1. Melihat IMEI (International Mobile Equipment Identity)
Caranya tekan * # 0 6 #
2. Melihat versi software, tanggal pembuatan softwre dan jenis kompresi software
Caranya tekan * # 0 0 0 0 #
Jika tidak berhasil coba pencet * # 9 9 9 9 #
3. Melihat status call waiting
Caranya tekan * # 4 3 #
4. Melihat nomor / nomer private number yang menghubungi ponsel anda
Caranya tekan * # 3 0 #
5. Menampilkan nomer pengalihan telepon all calls
Caranya tekan * # 2 1 #
6. Melihat nomor penelepon pada pengalihan telepon karena tidak anda jawab (call divert on)
Caranya tekan * # 6 1 #
7. Melihat nomor penelepon pada pengalihan telepon karena di luar jangkauan (call divert on)
Caranya tekan * # 6 2 #
8. Melihat nomor penelepon pada pengalihan telepon karena sibuk (call divert on)
Caranya tekan * # 6 7 #
9. Merubah logo operator pada nokia type 3310 dan 3330
Caranya tekan * # 6 7 7 0 5 6 4 6 #
10. Menampilkan status sim clock
Caranya tekan * # 7 4 6 0 2 5 6 2 5 #
11. Berpindah ke profil profile ponsel anda
Caranya tekan tombol power off tanpa ditahan
12. Merubah seting hp nokia ke default atau pabrikan
Caranya tekan * # 7 7 8 0 #
13. Melakukan reset timer ponsel dan skor game ponsel nokia
Caranya tekan * # 7 3 #
14. Melihat status call waiting
Caranya tekan * # 4 3 #
15. Melihat kode pabrik atau factory code
Caranya tekan * # 7 7 6 0 #
16. Menampilkan serial number atau nomer seri hp, tanggal pembuatan, tanggal pembelian, tanggal servis terakhir, transfer user data. Untuk keluar ponsel harus direset kembali.
Caranya tekan * # 92702689 #
17. Melihat kode pengamanan ponsel anda
Caranya tekan * # 2 6 4 0 #
18. Melihat alamat ip perangkat keras bluetooth anda
Caranya tekan * # 2 8 2 0 #
19. Mengaktifkan EFR dengan kualitas suara terbaik namun boros energi batere. Untuk mematikan menggunakan kode yang sama.
Caranya tekan * # 3 3 7 0 #
20. Mengaktifkan EFR dengan kualitas suara terendah namun hemat energi batere. Untuk mematikan menggunakan kode yang sama.
Caranya tekan * # 4 7 2 0 #
21. Menuju isi phone book dengan cepat di handphone nokia
Caranya tekan nomer urut lalu # contoh : 150#
22. Mengalihkan panggilan ke nomor yang dituju untuk semua panggilan
Caranya tekan * * 2 1 * Nomor Tujuan #
23. Mengalihkan panggilan ke nomor yang dituju untuk panggilan yang tidak terjawab
Caranya tekan * * 6 1 * Nomor Tujuan #
24. Mengalihkan panggilan ke nomor yang dituju untuk panggilan ketika telepon hp anda sedang sibuk
Caranya tekan * * 6 7 * Nomor Tujuan #
Keterangan Tambahan :
- Kode diinput tanpa spasi
- Ada kode-kode nokia yang berlaku pada tipe tertentu saja

Kamis, 08 November 2012

 10 laptop terunik


Berikut ini adalah 10 laptop yang benar-benar unik dan keren. Dari laptop layar ganda, ke laptop keyboard split bahkan laptop satu juta dolar!

1.Laptop Million Dollar


Berbasis di Inggris,sang pencipta Luvaglio telah menciptakan laptop satu juta dolar pertama. Itulah yang pertama dari laptop mewah mereka yang akan dijual. Rincian lengkap dari laptop ini sendiri belum dirilis sampai saat ini, tetapi diketahui bahwa ia menggabungkan 17 "layar lebar serta LED dengan lapisan silau yang dirancang khusus anti-reflektif untuk gambar yang jelas dan terang, 128GB Solid State Disk space dan slot loading drive Blue-Ray. sebuah layar terintegrasi yang membersihkan perangkat dan sepotong berlian yang sangat langka berwarna perhiasan ganda sebagai tombol power ditempatkan ke dalam laptop, yang juga bertindak sebagai identifikasi keamanan.

2.Orkin's rolltop


Orkin's rolltop adalah produk yang harus ada dalam daftar yang harus dimiliki oleh para laptop Geeks,Mengapa kita mengatakan demikian?"notebook" ini hadir dengan layar LED yang fleksibel yang juga berfungsi multitouch bagi mereka yang terbiasa dengan iPhone. Ketika sepenuhnya muncul,produk ini tak hanya sebagai 17 "tampilan layar datar, tetapi juga dapat dilipat menjadi 13" jika diperlukan. Tidak tahu apakah akan berfungsi pada wireless atau tidak, tetapi tampaknya laptop tersebut memiliki tablets stylus, adaptor dan port USB.

3.Datamancer's Steampunk Laptop


Sekilas tampak seperti kotak musik Victoria, namun barang ini adalah kerajinan tangan dari kayu yang rumit yang didalamnya terdapat laptop Hewlett-Packard ZT1000 yang berjalan baik dengan Windows XP dan Ubuntu Linux. fitur layar ini adalah clockworks underglass,dengan aksen ukiran kuningan , kaki cakar, keyboard dan mouse antik dari tembaga, kulit bantalan untuk pergelangan tangan, dan kartu jaringan nirkabel yang disesuaikan. Mesin menyala dengan kunci jam-berliku antik dengan cara switch ratcheting custom built dibuat dari bagian-bagian jam tua.

4.Thinkpad Reserve Edition


Ketika IBM menyerahkan semua divisi laptop mereka ke Lenovo, banyak yang takut bahwa desain Thinkpad klasik akan kehilangan arah, tetapi dengan desain yang dikembangkan ini sebagian besar orang akan terkesan dengan konsep laptop ini.

5.Ergonomis Split Dual Screen Keyboard Laptop


Hal yang terhebat dari Dual Screen ergonomis Split Portable Keyboard Notebook Personal Computer yang menakjubkan ini adalah bukan hanya karena fakta bahwa keyboard terbukanya memberikan pengguna komputer lebih banyak ruang agar pas untuk tangan mereka, tetapi bahwa ia memiliki LCD kedua yang tersembunyi di bawahnya. ide yang fantastis. Layar kedua bekerja dengan terhubung pada layar pertama - memberikan user kemampuan "drag and send" untuk membuka windows atau program, atau bertindak secara independen sebagai layar input pena untuk mencatat, membuat sketsa, dan hal-hal lain yang pengguna dapat lakukan untuk menulis di dalamnya. Hal ini membuat EDSSKN manfaat yang luar biasa tidak hanya bagi penulis dan pengolah kata, tapi seniman dan desainer juga.

6.HP Laptop Girly


Beberapa gadis ingin perhatian lebih tidak hanya dari lelaki tetapi juga dari gadget yang juga merupakan laptop yang keren, seperti konsep-konsep HP yang dibuat khusus untuk perempuan. Setiap bagian dari laptop ini yang didesain oleh Nikita Buyanov telah memiliki kemampuan khusus sendiri yang akan mengenali dan memanjakan seorang gadis seperti yang diinginkannya.tampilan produk ini terlihat berkelas, stylish, trendi dan bahkan menyediakan produktivitas tambahan untuk kepribadian Anda. Sayangnya mereka belum benar-benar diproduksi, tapi jika cukup menunjukkan minat, mungkin tahun depan HP model feminin ini akan memberikan pandangan yang berbeda yang dibuat hanya untuk wanita.

7.Canova's Dual-Screen Laptop


Touch Dual Screen Laptop dari Canova ini adalah desain notebook terbaru yang dimaksudkan untuk pikiran kreatif. notebook ini memiliki layar ganda dengan layar sentuh yang sensitif, buku gambar, skor musik, kertas grafik, sebuah pena elektronik dan hardware khusus yang berfungsi dengan halus. Sayangnya, produk ini hanya dijual di Italia dan Australia.

8.Fujitsu Laptop DJ


DJ Fujitsu laptop, seperti yang disebut, memiliki layar utama LCD 20-inch yang mudah dilipat dan ditutup untuk mengaktifkan fungsi turntable, yang dapat diakses melalui layar sentuh di luar yang sensitif. Laptop ini memungkinkan Anda menelusuri semua trek favorit Anda yang sama seperti pada turntable vinyl.

9.TYPE-N01 Emergency Laptop


NEC telah bekerja sama dengan Takara untuk menciptakan mesin ilmuwan yang mungkin kelihatan sedikit gila, dilengkapi dengan semua token stiker, label, dan bahkan wallpaper yang membuat perangkat ini sangat mirip dengan yang terlihat di sekitar laboratorium Duke Nukem. Dengan LaVie L tipe G laptop, layar 15.4-inch. Tombol di samping adalah yang sangat diperlukan "Tombol Darurat," yang tampaknya dapat mematikan mesin jika ada penyusup yang tak terduga. Diluncurkan pada 2006, hanya 300 unit dan dibuat dengan biaya hingga ¥ 174.510 ($ 1476).

10.2015 Compenion Laptop


Felix Schmidberger mendesain laptop ini untuk tahun 2015 dengan layar sentuh OLED. Komputer itu sendiri memiliki OLED touchscreen, di mana Anda langsung dapat menggunakannya, mirip dengan UMPC atau PDA. seluruh Layarnya adalah slider, agar dapat digerakan ke depan untuk membuka layar OLED touchscreen kedua yang ada di bawah, di mana Anda dapat memiliki keyboard atau kontrol untuk bekerja, mirip dengan setup dengan 2 monitor.